Ada yang sudah mencoba KLOP
Cookies? Atau malah selalu sedia stoknya di rumah sebagai camilan? Saya paling
suka menikmati KLOP Cookies dengan teh tanpa gula sambil
me time – sekedar leyeh –leyeh atau sambil baca buku,
ga terasa tahu – tahu habis satu bungkus
hehehe.
 |
Stok KLOP Cookies |
Yang saya suka dari KLOP Cookies
ini rasa manisnya pas, tidak
giung (kalau
istilah orang sunda untuk makanan yang terlalu manis). KLOP Cookies terdiri dari dua varian rasa,
vandan dan butter. Kamu suka yang mana? Saya suka dua-duanya.
Hari Kamis lalu saya
berkesempatan bertemu dengan Ambassador KLOP si cantik Gisella Anastasia. Sudah
pada tahu donk aktivitas lain dari Maminya Gempi ini, presenter, penyanyi dan pemain film.Saat
meet and greet kemarin, Gisella
cerita tentang kesibukannya saat ini yaitu promo film terbarunya Hilang Sinyal. Ada yang sudah nonton?
 |
Meet and greet Gisella Anastasi |
Acara
meet and greet diadakan di Mall Alam Sutra Tangerang, Gisella hadir
seorang diri, wah padahal saya kira Gempi bakal ikut, pengen tak colek – colek pipinya
hehehe.
Meet and greet dibuka dengan
sharing pengasuhan dan berbagi tips membagi
waktu antara mengurus keluarga dan kesibukan sebagai
public figure.
 |
Antusiasme pengunjung |
 |
Beli KLOP saat acara berhadiah dinner Bareng Gisella |
Mengenai pengasuhan Gisella
mengaku, suaminya yang juga
public pigure,
Gading Martin berperan besar, namun ia dan Gading memiliki gaya pengasuhan
berbeda. Jika Gading lebih pada bermain maka Gisella lebih menanamkan soal
disiplin dan belajar walaupun tetap dikemas dengan cara bermain.
 |
Sharing parenting |
KLOP Cookies adalah camilan
favorit Gisella sekeluarga. Gisella dan Gempi senang menikmati dengan cara ditecupkan
terlebih dahulu ke dalam teh, jadinya lembut dan lumer saat digigit. Patut dicoba
nih bareng anak – anak di rumah.
Sedikit disinggung juga soal
Gadget. Bagaimana Gisella menerapkan disiplin menggunakan gadget pada Gempi,
karena seperti kita tahu, saat ini hampir semua anak kenal gadget, termasuk
anak balita. Gisella membatasi penggunaan gadget untuk Gempi dan mulai belajar
mendisiplin Gempi.
Ada 10 Blogger dari komunitas
emak – emak blogger yang diundang acara Meet
and Greet ini, dan ternyata acara intinya adalah dinner bareng Gisella. Wah, agak surprise nih karena di awal tidak
diberitahukan akan ada acara makan malam. Selain kami para blogger yang
diundang, juga 5 pemenang kuis KLOP Cookies di media sosial KLOP dan 5 pengunjung
Mall yang beruntung memenangkan kuis yang diadakan saat acara berlangsung.
Suasana saat dinner
Dinner ini makin seru pihak KLOP bagi – bagi doorprize,
sayangnya saya tidak dapat hikshiks.
Foto bareng Gisella Anastasia, Ambassador KLOP
Cookies
Aku suka semua variannya mba. Dan pas ikut acara ini baru tau ada biskuit klop ... Hahah ketinggalan banget nih aku
BalasHapus