Belajar dan Bereksplorasi

Jam menunjuk angka 10 ketika kami tiba di Mall Taman Anggrek  dan acara Dancow Learn and Explore ternyata sudah ramai pengunjung. Tak hanya si kecil yang terlihat begitu bersemangat juga ayah dan bundanya termasuk kami sekeluarga.


Kaka Azka Zahra (5y) langsung merengek minta masuk zona binatang berbulu. Antusiasme Azka mengingatkan saya akan keinginannya memiliki hewan peliharaan di rumah, namun belum kami kabulkan.

memberi makan kelinci
bersama shaun the sheep :)
Zona Serangga
Masuk ke zona serangga, Azka nampak tak kalah antusias. Berbeda dengan Khalif (1y7m) yang nampak geli melihat serangga.

I'am the explorer

 kupu-kupu  
Zona Binatang Laut
Disini Azka bisa melihat langsung ikan Nemo yang ternyata kecil berbeda dengan di filmnya yang nampak besar.
“Itu bayi nemo ya, Ma?”
“itu ikan nemo yang sudah besar. Ikan nemo memang kecil ukurannya.”

meraba bintang laut

Zona Augmented Reality
Di zona ini Khalif yang nampak  takjub  melihat tirex, hewan yang selama ini dikenalnya dari buku ensiklopedi yang kami miliki.


Zona Burung
Di zona ini si kecil bisa melihat dan menyentuh langsung burung kakatua dan elang yang jinak. Setelah sabar mengantri akhirnya kami bisa berpose bersama burung-burung cantik ini.

cheessss....
Setiap setelah memasuki zona eksplorasi si kecil mengisi jurnal kreasi untuk di bawa pulang.




Nonton penampilan spesial  dan ikut lomba mewarnai.





Zona konsultasi Psikologi dan Nutrisi Anak untuk Bunda

Saya mengantri kurang lebih satu jam untuk bisa berkonsultasi dengan  mba Karin, psikolog  yang menjadi narasumber di acara Dancow Learn and Explore.  Sebenarnya saya ingin juga berbincang dengan ahli nutrisi tapi tak tahan jika harus  mengantri satu jam lagi.

antrian di zona konsultasi
Saran saya, harusnya ada panitia yang mengatur sesi ini dengan memberi batasan pertanyaan pada penanya mengingat banyak ayah dan bunda yang juga ingin berkonsultasi. Atau zona ini dibuat menjadi semacam seminar singkat sehingga semua ayah bunda bisa ikut mendengarkan tanpa perlu mengantri karena toh masalah anak khas dan hampir mirip satu sama lain.

psikolog

ahli nutrisi

Hari semakin siang, pengunjung Dancow Learn and Explore makin ramai.

semakin siang semakin ramai

Sementara kami pun mulai kelelahan dan lapar, jadilah kami memutuskan makan lalu pulang tak menunggu door prize berhadiah gadget yang menggiurkan. Yang pasti kepuasan yang terlihat di wajah kedua si  kecil kami cukup membayar kelelahan ini. Dan saya yakin keduanya belajar banyak hal hari itu.

Ehm, seperti  kelelahan dan rasa lapar bukan hanya di rasakan kami juga sheep ini :)

yang capek duduk dulu :) 






3 komentar

  1. Waah seru, sampe kapan ini event di MTA?

    BalasHapus
  2. sayang banget aku gak jadi kesana mbak, padahal ada tiket gratisnya.

    BalasHapus
  3. Wah asik seru banget, saya baru tau malah di TA ada acara ini :D

    BalasHapus