Zakat, Infaq dan Shadaqah

Zakat, infak, shadaqoh (sedekah). Ketiga kata itu sangat akrab dengan keseharian kita bahkan kerap dilakukan, lalu apa bedanya, zakat, infak, shadaqoh (sedekah)?  

Di post blog ini saya akan menulis   mengenai zakat, infaq dan shadaqoh dan keutamaannya, untuk self reminder juga. Referensinya saya ambil  dari buku yang sudah saya miliki bertahun – tahun tapi belum pernah dibaca tuntas. Godaanya baca buku  non fiksi, nunggu butuh baru dibaca hehehe.



Buku yang didapat sebagai reward (selain honor) waktu jadi penjaga  stand pameran buku Mizan jaman kuliah dulu.

Zakat
Menurut syariat zakat ialah sejumlah harta (berupa uang atau benda) yang wajib dikeluarkan dari milik seseorang untuk kepentingan kau fakir miskin serta anggota masyarakat lainnya yang memerlukan bantuan dan berhak menerimanya. Secara umum zakat terbagi dua zakat mal (harta) dan zakat fitrah.




Zakat termasuk salah satu rukun islam kelima dan mengenai zakat disebutkan sebanyak  3o kaii dalam alquran salah satunya; Qur'an surat Albaqorah ayat 43; "..dirikanlah sholat, tunaikanlah zakat dan rukulah bersama orang – orang yang ruku.”

Karena zakat hukumnya wajib, Allah swt mengancam orang yang tidak membayar zakat, bisa dilihat di Qur'an surat Attaubah ayat 35;”….tidak menafkahkan (sebagian)-nya di jalan Allah, maka mereka akan mendapat siksa yang amat pedih….”

Walaupun hukumnya wajib zakat itu sama sekali tidak memberatkan lho hanya 2.5% dari batas minimal atau nisab yaitu 85 gram emas, dihitung dari harga melebihi keperluan pokok yaitu sandang, pangan dan papan. Jadi jumlah nisab itu setelah dikurangi keperluan pokok. Jika setelah dikurangi keperluan pokok harta kita tidak sampai sejumlah 85 gram emas tidak wajib zakat.

Zakat mal (harta) ada bermacam – macam jenisnya, ada zakat profesi, pertanian, ternak, hasil eksploitasi dan investasi. Selengkapnya mengenai zakat teman - teman bisa membaca bukunya secara khusus. 

Kalau saya biasanya mengeluarkan zakat setiap menerima penghasilan, kalau dulu masih bekerja zakat dikeluarkan setelah gajian sebesar 2.5%, sekarang setiap invoice cair insyallah dizakatin, walaupun jumahnya kecil dan mungkin belum wajib zakat, kelebihannya saya hitung sebagai infak.

Zakat Fitrah
Adalah ‘zakat badan’ zakat yang tidak dikaitkan dengan harta seseorang yang diwajibkan karena berakhirnya bulan Ramadan.

Zakat fitrah diwajibkan atas setiap muslim yang memiliki persediaan zakat makanan pokok melebihi keperluan dirinya sendiri dan keluarganya selama satu hari satu malam. Muslim yang memenuhi persyaratan tersebut wajib mengeluarkan zakat fitrah atas nama dirinya dan keluarganya.

Biasanya zakat fitrah di kolektif di masjid – masjid di mana kita tinggal. Tapi boleh juga lho kita langsung menyerahkan zakat fitrah langsung pada orang yang berhak yang menerimanya seperti fakir miskin yang ada disekitar kita.

Zakat fitrah berupa makanan pokok, kalau di Indonesia beras sebanyak 2.5L    bisa juga dikonversi dalam jumlah uang.

Infak
Menyisihkan sebagian harta untuk orang yang membutuhkan  dan sifatnya sukarela. Infak hanya terbatas pada amalan berupa harta, seperti uang. 

Shadaqah atau sedekah
Menyisihkan sebagian harta untuk orang yang membutuhkan  dan sifatnya sukarela atau melakukan amal kebaikan yang sifatnya membantu orang lain. Jika infaq sedekah berupa harta,  sementara shadaqoh atau sedekah cakupannya luas, tidak sekedar harta, bisa memberi bantuan berupa tenaga, barang, bahkan menyingkirkan batu di jalan dan senyum termasuk sedekah.

Walaupun sifatkanya sukarela, namun Nabi Muhammad saw selalu menghimbau umatnya untuk mengeluarkan sedekah bahkan mewajibkan. 

Nabi Muhammad saw bersabda (HR Bukhari) "Wajib atas setiap muslim bersedekah."

HR Muslim dan Ahmad yang dirawikan dari Abu Dzarr
"Pintu - pintu sedekah amat banyak, diantaranya  berzikir dengan mengucapkan Allahu Akbar, Subhanallah wal-hamdu lillahi wa lailaha illallah wa astaghfirullah. Atau engkau memerintahkan perbuatan kebaikan dan mencegah kejahatan, menyingkirkan duri, tulang dan batu di jalan yang dilewati manusia, menuntun orang buta, menolong mendengar bagi orang yang tuli dan berbicara bagi yang gagu sehingga ia mengerti, menunjukkan suatu tempat yang telah engkau ketahui dan dicari -cari oleh seseorang yang memerlukannya, bersegera memberikan bantuanmu kepada orang yang dalam bahaya dan segera mengharapkan pertolongan, serta membela orang yang lemah dengan kekuatan tanganmu. semua itu termasuk pintu - pintu sedekah yang akan mendatangkan pahala pada dirimu. Bahkan hubungan seksual yang kau lakukan dengan istrimu termasuk sedekah."

Allah swt daam Qur'an surat Albaqorah ayat 261 menjanjikan harta yang kiat sedekahkan akan diganti dengan berlipat ganda.

Tapi adakalanya Allah swt tidak mengganti dalam bentuk harta yang sama lho, misal kita sedekah 200 ribu kok rejeki yang datang tidak 700 kalinya?  Mungkin Allah swt menggantinya dalam bentuk kesehatan yang jika dikonversi ke dalam rupiah pasti jauh lebih besar dari balasan 700 kalinya. Keberkahan dalam harta yang kita miliki (kecukupan rejeki), keselamatan, kesehatan, bukan tidak mungkin buah dari sedekah yang kita keluarkan.

Dan di bulan Ramadan yang penuh berkah ini, semua amalan dilipatgandakan termasuk sedekah. 


Sumber tulisan Buku Fiqih Praktis (menurut alquran, as – sunnah dan pendapat para ulama) Muhammad baqir al habsyi.
Penerbit Mizan tahun 2002.  Hal 515 

29 komentar

  1. Mumpung Ramadan ya Mbaaa kudu memperbanyak sedekah.
    Kadang yg jadi kendala tuh, bbrp orang salah memprioritaskan keuangan. Jadinya gagal mulu tiap mau sedekah
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    BalasHapus
  2. Jadi semakin paham deh sama bedanya infaq dan sedekah. Tapi memang iya nih, sedekah itu banyak banget manfaatnya. Nggak rugi deh sering-sering infaq dan sedekah juga selain zakat yang wajib

    BalasHapus
  3. Memang kalau kita mengeluarkan zakat, infaq, sedekah pasti balasannya berlipat ganda. Makanya di bulan suci ini, mari manfaatkan momentumnya.

    BalasHapus
  4. bener ,ba. Memang kadang nggak dibalas saat itu juga tapi dalam bentu lain sepertui kesehatan yang memang tak ternilai

    BalasHapus
  5. Skarang pun misal mau zakat, infaq atau shodaqoh juga mudah ya mak
    Pakai HP pun sudah bisa untuk menyalurkan rezeki melalui badan amil zakat hehe
    TFS yah mak ^_^

    BalasHapus
  6. Oooh gitu aq baru ngeh kalau zakat, infaq shadaqah itu beda-beda. Selama ini kukira sama aja. Hehehe

    BalasHapus
  7. Zakat, Infaq, dan Sedekah. Hal yang sangat penting dalam kehidupan kita. Karena hakikatnya, kita sebagai manusia juga ingin memiliki harta yang suci. Dan kita juga ingin menolong terhadap sesama. Apapun bentuknya selama dalam hal kebaikan.


    Manfaatnya juga banyak banget ya.. Kesehatan dan keberkahan rezeki yang kita miliki tentu dari amal saleh yang kita lakukan. Semoga kita termasuk orang-orang yang rajin bersedakah. Aamiin..

    BalasHapus
  8. Sungguh aku baru tahu, atau mungkin aku lupa ya ketika diingatkan bahwa berhubungan seksual itu termasuk sedekah.

    Aku langsung browsing euy, hihihi

    Ternyata benar adanya, apalagi jika didasarkan niat bukan sekedar melampiaskan syahwat.




    BalasHapus
  9. Sedekah juga dapat menyelamatkan kita ya mbak, apalagi dengan bersedekah juga bisa membuka pintu rejeki lainnya juga.

    BalasHapus
  10. Aku percaya banget zakat infaq shadakoh tidak akan mebgurangi harta malah akan menambah dan keberkahannya berlipat.. tapi banyak dari kita yang masih ragu2 untuk berinfaq

    BalasHapus
  11. Betul mba, apapun yang di ganti oleh Allah SWT sesuai dengan yang kita butuhkan, bisa uang dan juga kesehatan, dll

    BalasHapus
  12. Keajaiban berbagi nikmat Allah pada sesama lewat zakat, infaq dan shodaqoh benar2 luar biasa... Saya sudah banyak merasakannya sendiri. Diberi nikmat sehat dan selalu bahagia ialah yg paling menyenangkan

    BalasHapus
  13. makasih infonya mak Rina
    Aku suka kebalik2 nih artinya
    Kalau mau bersedekah sebelumnya harus niat ya, karena beda2 tujuannya

    BalasHapus
  14. Aku aja masih suka bingung bedanya infak sama sedekah mba.

    BalasHapus
  15. Sperti diingat Kan klo baca artikel ini lagi, semoga Kita termasuk orsng2 yg dimudahkan untuk berzakat ya mba

    BalasHapus
  16. Semoga kita semua dikuatkan imannya untuk rajin bersedekah. Harus dibiasakan memang, awalnya pasti sering ragu dan bimbang takut kita sendiri nantinya kekurangan. Padahal Tuhan menjamin harta yang disedekahkan tidak akan berkurang, malah akan dilipatgandakan.

    BalasHapus
  17. Betul sekali, saat bersedekah ataupun mengeluarkan zakat, nda usah itung2an dengan besaran pahala yang akan kita terima. Nilai keikhlasannya yang jauh lebih penting. Insya Allah semua kebaikan akan membawa berkah untuk kita sekeluarga.

    BalasHapus
  18. Insyaallah menunaikan zakat saat malam takbir. Semoga 700 kali lipatnya nanti terbalas di surga

    BalasHapus
  19. Wah iyaa, mendapat kesehatan itu udah bersyukur banget. Jadi niatkan aja sedekah atau zakat maal untuk berbagi ya, mba

    BalasHapus
  20. Jadi ingat dengan pelajaran Zakat, infaq dan Sedekah ini waktu sekolah.

    BalasHapus
  21. Jangan lupa untuk segera menghitung dan membayar zakat fitrah maupun zakat mal segera yaaa

    BalasHapus
  22. Jadi bedanya Infak dan sedekah apakah?
    Sama-sama tidak terkait waktu dan bersifat sukarela.

    BalasHapus
  23. Org Indonesia lbh familiar dgn zakat fitrah, kalau zakat maal msh blm begitu populer. Mungkin jg krn kurang paham kali ya. Apalagi dgn perhitungan2nya. Nah kalau ada info2 kyk gini jd makin membantu umat muslim tau beda zakat dan sedekah, jg macam2 zakat, dan tau kewajibannya bahwa yg dibayar mestinya jgn cuma zakat fitrah...

    BalasHapus
  24. Aamiin..semoga semua amalan kita di Bulan Ramadhan bisa mendatangkan pahala yang berlipatganda.

    BalasHapus
  25. Semoga kita semua dimampukan ya untuk banyak sedekah, terutama di bulann Ramadhan ya

    BalasHapus
  26. Sedih akutuh Mbak, Ramadhan udah mau selesai. Jadi gimana gitu. Ramadhan ini rasanya setiap hari ingin bersedekah dan alhamdulillah bisa.

    BalasHapus
  27. Barokallah makasih banyak mba Rina
    Sudah diberikan pengertian yang rinci bahkan sumbernya dari buku yang terpercaya. Makasih banyak ya Mba. swmoga jadi ladang pahaala aamiin

    BalasHapus
  28. emang perlu baca-baca lagi tentang zakat, infaq dan shodaqoh ini. Terakhir baca materi ini kayaknya di jaman SMA deh, pas pelajaran agama

    BalasHapus
  29. Barakallah ya semua amalan dilipat gandakan ketika Ramadan, jadi sedih Ramadan sudah berlalu

    BalasHapus