So Good CERDIK Melengkapi Kebersamaan bersama Anak - anak

Kebersamaan bersama anak - anak 
Kegiatan apa yang sering dilakukan Mama saat bersama anak? Kalau saya membacakan buku. Kadang mereka protes dan menolak dibacakan buku.”Baca buku terus, main monopoli atau ular tangga, iya kan De?” 
Adik yang sampai saat ini mengidolakan Kaka, menggangguk.

Saya lebih suka membacakan buku karena santai dan bisa sambil leyeh - leyeh. Bandingkan jika harus main monopoli atau ular tangga (kadang mereka minta main catur atau congklak). Tapi ya kadang - kadang saya menuruti ide mereka terutama kalau sedang tidak capek.

Alasan lain lebih suka membacakan buku karena banyak manfaatnya.

“Eh tapi ini bukunya beda, pasti Kaka dan Dede suka,” kata saya.
“Memangnya  Mama beli buku baru?”

“Mama dapat bukunya gratis hadiah dari So Good?” Saya  meletakkan  smartphone di depan anak – anak, mereka keheranan karena ada kesepakatan tidak ada telepon genggam saat bersama mereka. Mereka yang kerap protes keras,”Mama main handphone terus.”

“Ini dia bukunya,” Saya menyentuh aplikasi So Good  CERDIK di layar smartphone lalu mengeluarkan sebuah kartu berframe dari saku baju.

CERDIK So Good



“Ini bukan buku, ”kata adik sambil membolak balikkan kartu berframe.

"Tapi ini seperti buku, ayo kita buka,” Saya mengarahkan smartphone ke arah kartu setelah melakukan pengaturan dan memilih cerita, dalam hitungan detik muncul gambar berwarna layaknya sebuah buku tapi gambarnya bisa bergerak sesuai alur cerita dan berbentuk tiga dimensi. Kalau istilah kerennya ini adalah buku Digital Augmented Reality (AR), yaitu teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam lingkungan nyata tiga dimensi.

Antusiasme anak - anak bermain kartu
CERDIK So Good
Anak – anak langsung berwow – wow. “Kok bisa sih Mah padahal kartunya cuma  satu gambar."

Gambar interaktif
Gambar tiga dimensi dengan warna menarik


"Ini namanya buku digital Augmented Reality. Jadi bentuknya digital bukan lembaran kertas.

"Bikinnya bagaimana Mah?"

Pertanyaan rumit buat Mama karena Mama kurang paham teknologi AR. “Nanti kita cari di google ya jawabannya. Sekarang kita nonton dulu.”

Kami menonton sambil menikmati chicken nugget So Good dengan diselingi drama, Kaka dan Adik sempat rebutan karena keduanya mau sama - sama yang memegang handphone, ketika saya minta gantian, dua - duanya mau jadi yang pertama.  Mereka berdua memang kerap rebutan dalam banyak hal dan tidak mau mengalah tapi sebenarnya mereka saling peduli dan penyayangi. Buktinya saat chicken nugget yang kami makan tinggal satu tanpa diminta Kaka membaginya dengan adik. Karena So Good CERDIK Kaka dan Adik kembali akur dan menikmati main bersama.

Katanya hal biasa Kaka dan Adik suka rebutan dan tidak mau kalah karena jarak usia mereka yang berdekatan dan untuk mengurangi kebiasaan rebutan bukan malah dipisahkan saat bermain justru harus  dibiarkan main bersama. Seperti saat ini, hanya beberapa menit mereka rebutan setelahnya tertawa bersama.

Menciptakan waktu berkualiatas dengan anak - anak agar tercipta bonding
Waktu yang kita habiskan bersama anak - anak akan meningkatkan bonding (kelekatan) jika berkualitas. Salah satu ciri waktu kita sudah berkualitas dan terbentuk bonding, anak - anak terbuka banyak hal pada kita dan kerap menceritakan kejadian yang dialami di sekolah atau bersama teman -temannya. Jika mereka bersedih tanpa diminta akan menceritakannya.

Agar waktu bersama anak - anak berkualitas fokuskan perhatian dan terlibat aktif. Walaupun kadang sulit karena ingat kerjaan rumah belum selesai atau bunyi tang ting tung dari smartphone. Agar tenang akhirnya saya selalu mematikan suara pemberitahuan pesan dan media sosial,  mulai melakukan pekerjaan rumah lebih pagi jadi saat anak - anak di rumah sudah selesai.

Satu hal lagi, agar waktu berkualitas dengan anak - anak diisi dengan kegiatan yang menurut mereka seru, salah satunya bermain So Good CERDIK ini.

So Good CERDIK
Aplikasi So Good  CERDIK ini  bisa diunduh secara gratis di PlayStore atau di sini dan untuk kartunya bisa didapatkan dalam kemasan So Good siap masak 400 garam (baso, nugget, seafood, dll). Satu kemasan berisi satu kartu.

CERDIK merupakan  kependekan dari Cerita Digital Interaktif. Untuk bisa mengunduh aplikasi ini pastikan smartphone android IOS 4.1.

Gimana cara ‘membaca’ kartu So Good CERDIK
Cara membaca kartu  So Good CERDIK sangat mudah. Setelah aplikasi  terunduh, buka aplikasi,  pilih menu pengaturan; atur suara, music dan subtitle lalu klik back. PIlih menu mulai, pilih cerita yang akan ‘dibaca’, scan kartu (kartu harus sesuai cerita), pilih aktifkan/matikan fitur AR (jika AR aktif maka kartu harus selalu di scan kamera, jika AR mati maka cukup scan 1x).

Untuk mengetahui lebih detail cara bermain kartu So Good CERDIK bisa klik gambar di bawah ini;

 Cara Bermain Kartu Cerdik So Good
Klik gambar ini untuk mengetahu cara bermain kartu So Good Cerdik
 Atau klik di sini.

Ada tiga cerita dalam So Good CERDIK yaitu Lala dan SingSing, Umbo Larage dan cerita Chika dan Chiko.  Setiap cerita terdiri dari dua bagian atau dua kartu. Bukan hanya bentuknya yang interaktif dan menarik untuk anak – anak, ceritanya pun syarat dengan nilai – nilai yang baik untuk ditanamkan pada anak – anak.

Lala dan Singsing bercerita mengenai bersahabatan antara Lala dan Singsing. Singsing adalah mahluk luar angkasa. Umbo Larage bercerita mengenai keberanian dan kecerdikan seorang anak bernama Umbo Larage. Chika dan Chiko bercerita tentang kecerdikan Chiko untuk membantu  Chika menjamu teman - teman kecilnya. Dari cerita Chika dan Chiko juga, Kaka dan Adik belajar mengenai kerjasama. Mereka malu karena sebelumnya rebutan handphone.

Tokoh yang disukai kedua anak saya berbeda, Adik suka Umbo Larage karena pemberani. Dia bilang jagoan. Kalau Kaka suka Chika karena baik hati dan pandai memasak. Kaka jadi ingin memiliki baju koki baru karena baju koki yang lama sudah kecil.

Yang pasti kedua si kecil saya belajar banyak hal dari cerita - cerita So Good CERDIK.

Pesan lain dari cerita  So Good CERDIK mengenai pentingnya makan makanan bergizi, ini pas banget untuk anak - anak yang susah makan.

Oh ya cerita digital AR  So Good CERDIK ini bisa diputar - putar sampai 360 derajat saat memainkannya sehingga penampakan gambar bsa dilihat dari berbagai sisi.

Gambar dapat diputar dengan
menyentuh layar

Diputar 90 derajat

Resep dari  So Good CERDIK
Jika anak – anak bisa menikmati dongeng dengan teknologi AR nya yang menarik, untuk Mama seperti saya ada resep yang bisa dicontek. Ada tiga pilhan resep, resep bekal skolah, camilan dan untuk pesta. Tinggal pilih sesuai kebutuhan.

Cocok banget menemani si kecil membaca dongeng  So Good CERDIK sambil menikmati camilan dari So Good. Anak - anak di rumah paling suka chicken nuggetnya. Bukan hanya karena rasanya yang enak juga karena kandungan proteinnya bagus untuk pertumbuhan anak – anak. Biasanya saya menyajikan chicken nugget So Good untuk sarapan karena praktis.

Yuk coba aplikasi So Good CRRDIK.





9 komentar

  1. beruntung banget ya anak2 saya juga kenal sama aplikasi ini

    BalasHapus
  2. Kaka dan adik pasti seneng banget baca dongeng so good cerdik

    BalasHapus
    Balasan
    1. Anak2 ketagihan minta seri lanjuta ceritanya heheh

      Hapus
  3. Aku takjub dengan permainan AR ini gambarnya kayak keluar dari hanphone,baru pertama lihat jadi norak..ehehe

    BalasHapus
  4. Wash bnyk koleksi framenya 😍😍 anak2 pasti ketagihan dongengnya ya mba 😁 Chika Chiko ceritanya bgs ya..

    BalasHapus
  5. Memang asyik dan seru ya aplikasi so good cerdik ini. Menambah kedekatan dan kekompakan juga...

    BalasHapus